Selasa, 02 November 2010

PSIS Prioritaskan Peningkatan Level Permainan


Sepak Bola

01 Nopember 2010 | 23:44 wib
 
image
Semarang, CyberNews. Kesempatan beruji coba dengan PSS Sleman dan Persebaya Surabaya diharapkan mampu mempercepat  peningkatan level permainan Imral Usman dkk. Pelatih PSIS Bonggo Pribadi mengatakan, uji coba dengan tim-tim sepadan menjadi salah satu alternatif untuk meningkatkan performa pemain di lapangan. "PSS dan Persebaya adalah tim-tim yang bagus. Uji coba nanti harus bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh para pemain," kata pelatih yang akrab disapa BP ini.
Ditambahkannya, saat ini timnya tak lagi berkutat pada masalah komposisi pemain. Peningkatan performa permainan hingga kepada level yang siap untuk berkompetisi menjadi prioritas saat ini. Dirinya telah memiliki gambaran siapa yang akan  menjadi pemain inti dan pelapis di timnya.
Meski menilai penting laga uji tanding nanti, dirinya mengaku tak menyiapkan strategi khusus menghadapi dua tim sesama peserta kompetisi Divisi Utama musim ini tersebut. Mantan kapten PSIS itu lebih sering memberikan permainan-permainan ringan dalam sesi latihan. Program tersebut akan terus digelar hingga jelang pertandingan.
Terpisah, asisten manajer tim Erwin Tunggul Setiawan mengatakan, melalui komunikasi intensif, pihaknya akhirnya mendapatkan kesediaan manajemen Persebaya Surabaya untuk diajak uji coba. Laga direncanakan akan digelar pada Minggu, (7/11) mendatang di Stadion Jatidiri atau dua hari setelah PSIS menjamu PSS Sleman, Jumat (5/11). "Persebaya akan datang dengan kekuatan penuh. Mereka membawa 20 pemain yang dipersiapkan tampil di kompetisi Divisi Utama musim ini," kata Erwin.

0 komentar:

Posting Komentar